Sabtu, 08 November 2014

sulitnya mencari petani penggarap

Agustus ini,di brebes merupakan musim tanam bebas. Maksudnya,para petani bebas menanam apa saja, baik bawang merah, kacang panjang, kedelai, ketimun atau sayuran lainnya.
Ya, brebes khususnya daerah pantura, mengenal 3 musim. Antara oktober-april atau musim penghujan adalah musim tanam padi, setelahnya musim tanam bawang dan terakhir musim tanam bebas sampai kembali pada musim tanam padi.
Beberapa tahun terakhir, para petani dibrebes sedang mengalami kesulitan tentang petani penggarap. Selain upah petani penggarap yang terus naik hampir tiap musim, juga tentang minimnya petani penggarap.
Memang belakangan ini para pemilik lahan kesulitan mencari petani penggarap dikarenakan beberapa faktor diantaranya:
1. Kerja dijakarta
Memang daya tarik jakarta hingga sekarang tak pernah surut. Para petani penggarap lebih tertarik mendapatkan uang yg “katanya” lebih menjanjikan dengan bekerja sebagai buruh pabrik, pedagang maupun membuka warteg.
2. Jadi TKI
Diluar permasalahan yang kompleks, kerja jadi TKI dengan “janji surga” sangat menggiurkan.
3. Arus globalisasi
Tak dipungkiri, kuatnya arus globalisasi ini menjadi salah satu faktor penting. Dengan berkembangnya teknologi dan cepatnya informasi, membuat perubahan daya tarik para petani penggarap. Dahulu, para petani penggarap berasal dari semua kalangan, baik umur maupun jenis kelamin. Namun sekarang, para petani penggarap yg tersisa hanyalah para petani penggarap yang sudah berusia lebih dari 30 tahun. Para petani penggarap muda sudah tak mau lagi turun ke sawah. Ada gengsi yang kuat. Memang para petani penggarap yg dulu banyak dari kalangan muda adalah orang-orang yang kebanyakan putus sekolah atau menamatkan pendidikan maksimal sampai SMP saja.
Masih banyak lagi faktor yang menyebabkan minimnya para petani penggarap seperti halnya regulasi pemerintah dibidang pertanian, alih fungsi lahan, dan faktor-faktor lainya.
Faktor-faktor tersebut kemudian menjadi salah satu penyebab kurangnya hasil pertanian yg kemudian menyebabkan import bidang pertanian yg tak dapat dielakkan.
Entah ini sampai kapan akan terjadi, perlu adanya campur tangan bersama. Semoga cepat tertangani.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar